Kamis, 18 Desember 2008

Mengapa Kulit Berjerawat ???

Pasti kalian tau kenapa kulit itu berjerawat???
baiklah kita akan membongkar kenapa kulit bisa berjerawat

Faktor yang menyebabkan tumbuhnya jerawat pada kulit banyak sekali. Pada umumnya, jerawat mulai muncul pada masa-masa remaja karena pada saat itu kelenjar minyak pada kulit mulai aktif memproduksi minyak. Jika tersumbat dan terkontaminasi oleh bakteri, kelenjar minyak akan mengalami pembekakan, yang di sebut jerawat.

Penyebab lain tumbuhnya jerawat, antara lain faktor keturunan, makanan, infeksi, alergi, iklim dan faktor kejiwaan.Suatu keluarga yang orang tuanya mengalami kasus jerawat, biasanya menurun pada anakny.Jenis makanan tertentu berpotensi menimbulkan jerawat, yaitu makanan pedas dan berlemak.Infeksi pada kulit yang menyebabkan tumbuhnya jerawat bisa terjadi akibat kebiasaan memijat-mijat komedo.Alergi akibat penolakan tubuh terhadap makanan atau kondisi tertentu juga dapat menyebabkan jerawat. Iklim yang panas dan terganggunya kejiwaan seseorang, misalnya karena stress, dapat pula menjadi penyebab tumbilnya jerawat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar